Mengenal Ikan Betutu Si Pemalas Yang Kini Populer Karena Khasiatnya

informasi tentang ikan betutu dan di bahas secara lengkap mulai dari morfologi, perilaku, habitat, reproduksi dan khasiat

Mengenal Ikan Betutu Si Pemalas Yang Kini Populer Karena Khasiatnya

Ikan Betutu
-Sebagian dari kalian mungkin akan terasa asing mendengar nama ikan ini, atau mungkin juga di tempat kalian ikan ini memiliki nama lain. Karena ikan ini memang memiliki banyak nama di antaranya ikan bakut, bakutut, belosoh (nama umum), boso, boboso, bodobodo, ikan bodoh, gabus bodoh, ketutuk, ikan malas, ikan hantu, kuthuk gunung (di daerah jawa) dan lain-lain.

Belakangan ini, ikan ini naik popularitasnya karena katanya ikan ini di percaya memiliki kandungan gizi yang begitu baik untuk tubuh manusia, bahkan di kalangan pria konon ikan ini bisa untuk menambah vitalitas. Pada kesempatan kali ini Penulis akan mengajak kalian untuk lebih jauh mengenal ikan ini.

Mengenal Ikan Betutu

Ikan Betutu atau dalam bahasa inggris di kenal dengan sebutan marble goby memiliki nama ilmiah Oxyeleotris marmorata. merupakan ikan jenis air tawar yang berasal dari Cina dan kini tersebar luas di wilayah perairan Asia Tenggara termasuk di wilayah Indonesia. 

Ikan ini termasuk populer dikalangan para pemancing karena tarikan ikan ini cukup kuat dan biasanya menyambar umpan secara tiba tiba. Selain itu ikan ini cukup populer di dunia kuliner karena rasanya yang enak dan tekstur daging yang minim duri.

Klasifikasi Ilmiah

Ikan Betutu termasuk kedalam ordo Gobiiformes, yang mana sebagian besar ikan yang termasuk kedalam ordo ini merupakan ikan yang hidup di laut. Hanya sekitar 10% saja yang di ketahui hidup di air tawar termasuk ikan betutu ini. Untuk lebih lengkapnya berikut klasifikasi ilmiah ikan betutu ini:

Domain: Eukaryota
Kerajaan: Animalia
Filum: Chordata
Kelas: Actinopterygii
Ordo: Gobiiformes
Famili: Butidae
Genus: Oxyeleotris
Spesies: Oxyeleotris marmorata

Morfoligi Dan Perilaku Ikan Betutu

Terkait bentuk tubuh, ikan betutu ini memiliki ukuran tubuh yang bervariasi, mulai dari ukuran kecil hingga sedang dan memiliki ciri khas yaitu kepala yang relatif besar, bentuk tubuh begini terlihat cukup aneh. Panjang tubuhnya (SL, standard length) dapat mencapai ukuran yang cukup besar yaitu sekitar 65 cm, meskipun kebanyakan hanya berkisar antara 20–40 cm.

Warna ikan betutu bervariasi tergantung habitat dimana ia tinggal, biasanya memiliki warna merah bata pudar, kecoklatan hingga kehitaman, dengan pola-pola gelap simetris di tubuhnya. Tidak terdapat bercak bulat di pangkal ekornya.

Ikan betutu memiliki sirip dorsal yang menarik. Di bagian depan sirip dorsal, terdapat enam jari-jari keras atau duri yang kokoh. Sedangkan di bagian belakang sirip dorsal, terdapat satu duri dan sembilan jari-jari lunak yang lebih fleksibel. 


Sirip anal ikan ini juga unik dengan satu duri dan 7-8 jari-jari lunak. Jika dilihat dari sisiknya, bagian tengah punggung dari belakang kepala hingga pangkal sirip dorsal memiliki sekitar 60-65 sisik. Di sisi tubuhnya, sepanjang gurat sisi, terdapat sekitar 80-90 sisik. Struktur ini membuat ikan betutu tidak hanya menarik untuk dilihat tetapi juga membantu dalam adaptasinya di habitat air.

Sesuai dengan namanya, perilaku ikan betutu ini cenderung malas bergerak dan lebih suka berdiam di dasar perairan, bahkan ketika diusik ikan ini tidak terganggu sama sekali. Ikan ini cenderung suka beraktivitas pada malam hari untuk berburu makanan seperti udang, ikan-ikan kecil, yuyu, atau siput air.

Habitat Ikan Betutu

Ikan betutu menyukai perairan yang memiliki banyak celah persembunyian seperti sungai yang tenang, rawa, waduk, saluran air, dan parit-parit bersih di sekitar aliran sungai. Mereka sering ditemukan di perairan dangkal dan berlumpur seperti muara sungai, waduk, atau situ yang berarus tenang. 

Kawasan Asia Tenggara, termasuk Malaysia, Thailand, Vietnam, Kamboja, Filipina, dan Indonesia, adalah habitat asli ikan ini, dan mereka juga telah diperkenalkan ke Taiwan dan China.Ikan betutu menunjukkan adaptasi yang baik terhadap lingkungannya. Mereka menyukai suhu air antara 22–32,2°C, dengan pH sekitar 5,8–8,5. 

Kandungan oksigen dalam air yang mereka tinggali berkisar antara 4–13,5 mg/L, dan kecerahan air sekitar 15–55 cm. Pertumbuhan ikan betutu mempengaruhi tempat tinggalnya, di mana anak-anak umumnya tinggal di perairan dangkal, sementara ikan-ikan dewasa lebih menggemari wilayah berarus tenang.

Reproduksi Betutu

Berdasarkan penelitian yang di lakukan pada ikan betutu di waduk Kedungombo. Diketahui secara rinci bahwa ikan betutu memijah secara bertahap (parsial), dengan proses pemijahan yang dimulai pada bulan Maret. Ukuran ikan betutu ketika pertama kali matang gonad ditemukan pada panjang tubuh antara 16,5 hingga 18,1 cm. 

Jumlah telur yang dihasilkan ikan betutu, berkisar antara 6.414 hingga 56.302 butir telur, dengan diameter telur yang bervariasi antara 0,2 hingga 0,67 mm. Indeks kematangan gonad pada ikan betutu jantan berkisar antara 0,03% hingga 0,65%. 

Sementara itu, pada ikan betutu betina, indeks kematangan gonad lebih tinggi, berkisar antara 0,11% hingga 5,57%. Data ini mengindikasikan bahwa ikan betutu memiliki kemampuan reproduksi yang signifikan dan menunjukkan variasi yang cukup besar dalam parameter reproduksinya.

Khasiat Ikan Betutu

Seperti yang sudah penulis bilang di atas ikan betutu belakangan ini populer karena memiliki berbagai macam khasiat yang baik bagi tubuh manusia. Maka tak heran jika harga ikan ini melambung di pasaran bahkan penulis cek di tokopedia, ada yang menjual seharga 110 ribu untuk 500 gram saja. Cukup mahal bukan?

Entah memang khasiat ini sudah terbukti dalam artian banyak orang yang sudah merasakannya atau memang rasa dari ikan ini begitu lezat. Entahlah Penulis sendiri belum pernah mencobanya. Buat Kalian yang penasaran akan khasiat ikan ini berikut Penulis bagikan.

Ikan betutu adalah salah satu jenis ikan air tawar yang banyak ditemukan di wilayah Asia Tenggara, terutama di Indonesia. Berikut adalah penjelasan mengenai khasiat-khasiat yang biasanya dikaitkan dengan konsumsi ikan betutu:

1. Menghaluskan Kulit

Ikan betutu mengandung banyak nutrisi seperti protein dan omega-3 asam lemak yang dapat membantu memelihara kesehatan kulit dan mempromosikan regenerasi sel-sel kulit, yang pada akhirnya dapat membantu menghaluskan kulit.

2. Meningkatkan Vitalitas

Protein yang tinggi dalam ikan betutu merupakan sumber energi yang baik. Selain itu, kandungan nutrisi lainnya seperti vitamin B12, zat besi, dan omega-3 juga dapat membantu meningkatkan vitalitas dan stamina.

3. Penyembuhan Pasca Operasi

Kandungan protein dan asam lemak omega-3 dalam ikan betutu dapat membantu dalam proses penyembuhan pasca operasi dengan mempercepat regenerasi sel dan jaringan tubuh.

4. Mencegah Anemia

Kandungan zat besi dalam ikan betutu membantu dalam pembentukan sel darah merah dan mencegah anemia atau kekurangan darah.

5. Membantu Meningkatkan Metabolisme 

Protein yang tinggi dalam ikan betutu dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh, yang penting untuk pembakaran lemak dan penyerapan nutrisi yang baik.

6. Menjaga Kesehatan Mata

Ikan betutu mengandung asam lemak omega-3, yang telah terbukti memiliki efek positif pada kesehatan mata, terutama dalam mencegah degenerasi makula dan menjaga kesehatan retina.

7. Menjaga Kesehatan Jantung

Asam lemak omega-3 dalam ikan betutu dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida dalam darah, yang pada gilirannya dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan mencegah penyakit kardiovaskular seperti penyakit jantung koroner dan stroke.

Meskipun memiliki khasiat-khasiat tersebut, penting untuk diingat pula bahwa kesehatan tubuh adalah hasil dari pola makan dan gaya hidup secara keseluruhan, sehingga konsumsi ikan betutu harus disertai dengan pola makan seimbang dan gaya hidup yang aktif. Selain itu, bagi kalian yang memiliki kondisi kesehatan tertentu, sebaiknya berkonsultasi dengan profesional medis sebelum mengubah atau menambahkan asupan makanan dalam diet kalian.

Penutup

Demikianlah Pembahasan tentang ikan betutu yang bisa Penulis sampaikan, Bagaimana cukup menarik bukan? Apalagi harganya yang cukup mahal mungkin kalian tertarik untuk membudidayakan ikan ini. Karena ternyata ikan ini bisa di budidayakan. Terakhir dari Penulis buat kalian yang kurang suka ikan coba cek khasiat dari ikan ini, kali aja kalian jadi tertarik mencoba mencicipi ikan ini. Sekian semoga bermanfaat.
LihatTutupKomentar